della Soelistyawati
Arsitektur Masa Depan dalam Innovation Tower Hongkong Karya Zaha Hadid
Updated: Sep 10, 2019

Pernah memenangkan banyak kompetisi sudah bukan hal baru bagi Zaha Hadid. Pada tahun 2007, Zaha Hadid dan tim memenangkan kompetisi di Hong Kong yang bertemakan "a beacon structure symbolising and driving the development of Hong Kong as a design hub in Asia" atau "Struktur yang melambangkan dan mendorong perkembangan Hong Kong sebagai pusat desain di Asia". Konsep bangunan ini sendiri adalah menciptakan fleksibilitas dengan menghilangkan tipologi klasik seperti pada bangunan di sekitarnya.

Bangunan Innovation Tower atau yang memiliki nama Jockey Club Innovation Tower (JCIT) ini merupakan bagian dari kompleks Hong Kong Polytechnic University yang terletak di Hung Hom District Kowloon. Bangunan pendidikan ini terdiri dari 15 lantai dengan total ketinggian 78 meter yang dapat menampung hingga 1800 orang dengan fasilitas antara lain, studio desain, laboratorium dan workshop, area pameran, ruang kelas, teater dan lounge.


Terletak di hook, gubahan massa yang terbentuk pada Innovation Tower menunjukan komposisi yang mengalir antara podium dan towernya serta menciptakan perbedaan yang mencolok dari bangunan sekitarnya berupa permainan fasad garis horisontal kaca dengan struktur baja sebagai lambang inovasi struktur yang menjadikannya sosok awal dari lahirnya arsitektur masa depan yang dinamis di Hong Kong. Tanpa lupa dengan karakter perancangnya, bangunan JCIT ini sangat kental dengan karakter desain Zaha Hadid yaitu dari konsep 'fluid' pada bangunan, juga bentuk bangunan yang mirip dengan cangkang atau kerangka binatang keong.

Untuk info dan gambar lainnya tentang Jockey Club Innovation Tower bisa dilihat dari link dibawah ini :
https://www.archdaily.com/505374/jockey-club-innovation-tower-zaha-hadid-architects
Batam, 5 Januari 2018
K+AD Firma Arsitektur
Dokumentasi : K+AD Firma Arsitektur
Channel Youtube : K+AD Firma Arsitektur
Instagram : @kadfirmaars
Website : www.kadfirmaarsitektur.com
#review #arsitekturarsitektur #desain #architecture #reviewdesain #arsitektur #design #HONGKONG #arsitekturhongkong #hongkong #hongkongarchitecture #zahahadid #innovationtower #jockeyclubdesign #hongkongdesign #visithongkong #triptohongkong #modernarchitecture #modern #parametric #love #beautiful #arsitekindonesia #jalanarsitek #art #studio #city #citylife #buildings #project #indonesia #archdaily #instapic #intagood #buildingreview #firm #3d #render #jakarta #house